Thursday, 29 January 2026

Perpustakaan Proklamator Bung Hatta Jalin Kerja Sama dengan STKIP Ahlussunnah Bukittinggi

UPT Perpustakaan Proklamator Bung Hatta menerima kunjungan delegasi Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Ahlussunnah Bukittinggi, pada Rabu, 28 Januari 2026. Kepala UPT Leksi Hedrifa menerima Ketua STKIP Ahlussunnah Alexander Syam, yang hadir didampingi Wakil Ketua III Hasmi Novianti dan Ketua Program Studi Bahasa dan Sastra Indonesia Endang Wahyuningsi.

Bertempat di Ruang Transit, kedua pihak terlibat diskusi hangat. Ketua STKIP menyampaikan tujuannya untuk bersilaturahmi dalam rangka menjalin relasi dengan Perpustakaan Proklamator Bung Hatta. Sebagai sebuah lembaga pendidikan tinggi, STKIP Ahlusunnah bermaksud membangun jejaring dengan berbagai lembaga horizontal di kawasan Bukittinggi. Salah satu yang dituju adalah Perpustakaan Proklamator Bung Hatta.

Sunday, 25 January 2026

Museum Tsunami Aceh, Menapaktilasi Bencana Dahsyat di Pengujung 2004

Museum Tsunami berada di pusat Kota Banda Aceh. Tepatnya di Jalan Sultan Iskandar Muda Nomor 3. Secara jarak, Museum Tsunami tidak begitu jauh dari Masjid Baiturrahman, masjid termasyhur di Aceh. Museum Tsunami berada di seberang Lapangan Blang Padang. Tatkala melihat fisik luarnya, sungguh, Museum Tsunami memang menonjol dibanding bangunan-bangunan di sekelilingnya.

Tampak depan Museum Tsunami Aceh. Pic source: dok. pribadi

Wednesday, 17 December 2025

Istana Gebang, Sebongkah Memori Bung Karno di Blitar

Ir. Soekarno adalah proklamator kemerdekaan, sekaligus presiden pertama Republik Indonesia. Pria yang akrab disapa Bung Karno ini lahir di Surabaya, pada 6 Juni 1901. Bung Karno wafat, juga di bulan Juni. Tepatnya pada 21 Juni 1970. Itulah sebabnya, bulan Juni identik sebagai bulannya Bung Karno. Tak sedikit para simpatisan Bung Karno yang menyelenggarakan berbagai kegiatan di sepanjang bulan Juni, untuk mengenang dan menekuri sosok yang satu ini.

Pada Juni 2025 lalu, aku singgah sejenak di Kota Blitar. Selama di Blitar, aku tinggal di rumah nenekku yang berada di Jalan Sultan Agung. Rumah nenekku hanya selemparan batu dari Istana Gebang. Istana Gebang?

Ya, ada sebuah bangunan yang dikenal sebagai Istana Gebang. Lokasinya di Jalan Sultan Agung nomor 59, Kota Blitar. Sedari kecil aku penasaran. Mengapa rumah ini dijuluki Istana Gebang? Padahal jika dilihat dari fisiknya, Istana Gebang tak ubahnya rumah-rumah lawas yang sudah berdiri semenjak zaman sebelum kemerdekaan.

Wednesday, 10 December 2025

Pelantikan Pejabat Fungsional UPT Perpustakaan Proklamator Bung Hatta

Perpustakaan Nasional RI menyelenggarakan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan fungsional pada Selasa (9/12/2025). Bertempat di Aula Perpustakaan Nasional Salemba, kegiatan pelantikan juga dilaksanakan secara hybrid di UPT Perpustakaan Proklamator Bung Hatta. Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan dilaksanakan oleh Kepala Perpustakaan Nasional Prof. E. Aminudin Aziz, M.A., Ph.D..

Dalam kesempatan ini, empat pegawai Perpustakaan Proklamator Bung Hatta resmi dilantik untuk mengemban jabatan lebih tinggi. Mereka adalah Hari Sunandar dan Cicilia Sri Rahayu sebagai Pustakawan Ahli Muda. Berikutnya Qunto Risky Setiawan sebagai Pustakawan Mahir, dan Hestianna sebagai Pranata Keuangan APBN Mahir. Afrison selaku pelaksana harian Kepala UPT Perpustakaan Proklamator Bung Hatta, menjadi saksi penandatanganan berita acara pelantikan.

Saturday, 22 November 2025

Rahmah El Yunusiyyah: Pahlawan Nasional Bergelar Syaikhah

Pemerintah Republik Indonesia telah menetapkan sepuluh tokoh yang memperoleh gelar Pahlawan Nasional pada peringatan Hari Pahlawan, 10 November 2025. Dari sepuluh Pahlawan Nasional tersebut, dua di antaranya adalah perempuan. Mereka adalah Marsinah dari Jawa Timur, dan Rahmah El Yunusiyyah dari Sumatera Barat.

Masyarakat Sumatera Barat patut berbangga. Tahun ini, ada satu figur dari Sumatera Barat yang dianugerahi Pahlawan Nasional. Istimewanya, tokoh tersebut adalah seorang perempuan, yakni Rahmah El Yunusiyyah. Rahmah El Yunusiyyah lahir di Padang Panjang, 29 Desember 1900. Rahmah dikenal karena kiprahnya dalam dunia pendidikan. Semasa hidupnya, Rahmah mendirikan Madrasah Diniyyah Lil Banaat (Perguruan Diniyyah Puteri) di Padang Panjang.

Tuesday, 18 November 2025

Perjalanan Panjang ke Tugu Kilometer Nol Indonesia di Sabang

Saat ini aku masih berdomisili di Sumatera. Oleh karenanya, inilah saat yang tepat untuk mengeksplorasi berbagai daerah yang tersembul di pulau yang berjuluk Andalas tersebut. Kali ini, aku memilih Aceh. Provinsi paling barat Indonesia yang berada di Pulau Sumatera.

Pada liburan Iduladha awal Juni 2025, aku telah menjejakkan kaki di bumi serambi mekkah. Setelah menempuh perjalanan darat selama 10 jam menggunakan bus dari Medan, aku tiba di Terminal Bus Batoh, Banda Aceh. Aku langsung menuju penginapan untuk beristirahat. Objek pertama yang kusambangi adalah Masjid Raya Baiturrahman. Masjid yang menjadi ikon tanah rencong ini terletak di tengah Kota Banda Aceh.